√ Tugas Resepsionis Secara Umum 2024

Tugas Resepsionis – Resepsionis? Mungkin bagi sebagian orang sudah tidak asing lagi profesi yang satu ini. Bahkan banyak juga orang yang berkeinginan atau memiliki cita-cita bekerja untuk menjadi seorang resepsionis.

Mungkin bisa dikarenakan gaji maupun bayaran diberikan cukup tinggi, apalagi jika menjadi resepsionis di perusahaan-perusahaan besar. Bisa juga pertimbangan gaji inilah yang membuat banyak orang mengimpikan profesi ini.

Namun sebelum bisa menikmati gaji tinggi tersebut, terlebih dahulu ada proses panjangnya. Salah satunya mengenai pemahaman akan tugas-tugasnya setelah berhasil masuk saat pendaftaran maupun rekrutmen di suatu perusahaan.

Dengan begitu, pada kesempatan kali ini pilihprofesi.com akan sampaikan mengenai apa saja tugas-tugas sorang resepsionis secara umum. Karena resepsionis rumah sakit, resepsionis restoran , resepsionis perusahaan, resepsionis toko dan RESEPSIONIS HOTEL memiliki tugas berbeda.

Tugas Resepsionis

Nah, untuk Anda yang penasaran akan tugas-tugas secara umum dari seorang resepsionis. Berikut akan disampaikan secara lengkap di bawah ini. Jadi untuk lebih paham dan tahu secara jelas simak pembahasan ini sampai akhir.

Apa Itu Resepsionis?

Apa Itu Resepsionis

Sebelum berlanjut ke pembahasan mengenai tugas dari seorang resepsionis, terlebih dahulu Anda harus tahu akan pengertian apa itu resepsionis. Di mana resepsionis adalah salah satu pegawai, karyawan, atau tenaga kerja di dalam suatu perusahaan atau tempat kerja.

Di mana resepsionis memiliki tugas untuk menyapa, melayani, dan memberikan informasi dibutuhkan pengunjung, pelanggan atau pihak berkaitan. Dengan begitu, resepsionis menjadi salah satu jembatan bagi perusahaan dengan pihak berkaitan dengan perusahaan.

Mungkin bagi Anda yang sering berkunjung ke perusahaan, kantor, dan hotel tentu saja sudah tidak asing lagi dengan apa itu resepsionis. Karena pertama kali datang akan disambut oleh resepsionis, hal itu karena resepsionis bekerja atau memiliki ruangan kerja paling depan.

Tugas Resepsionis

Tugas Seorang Resepsionis

Nah kembali ke topik pembahasan mengenai tugas-tugasnya, sudah sedikit disinggung di atas tadi. Namun untuk lebih jelas lagi mengenai apa saja tugas resepsionis secara umum, berikut beberapa tugas-tugasnya secara umum seperti:

  • Melakukan aktivitas dan fungsi penerimaan lainnya.
  • Melakukan kegiatan administrasi sederhana.
  • Memberikan pesan pada pihak internal serta eksternal.
  • Mencatat register telepon masuk maupun keluar.
  • Menerima serta menyambut tamu, pelanggan atau pihak terkait secara ramah dan profesional.
  • Menerima telepon masuk ke dari tamu, pelanggan atau pihak terkait.
  • Mengatur jadwal pertemuan tamu dan pihak perusahaan.
  • Mengelola arsip hubungan.
  • Menghubungi nomor telepon atas permintaan calon pelanggan.
  • Menyiapkan laporan kegiatan.

Hal Harus Diperhatikan Saat Jadi Resepsionis

Hal Harus Diperhatikan Saat Jadi Resepsionis

Selain mengetahui apa itu tugas-tugas dari seorang resepsionis, Anda juga perlu tahu akan hal-hal harus diperhatikan saat ingin menjadi resepsionis. Ada beberapa hal perlu dan sangat diperhatikan, seperti misalnya:

Ketrampilan

Seorang resepsionis harus memiliki ketrampilan, baik itu ketrampilan teknis, pribadi maupun komunikasi. Hal itu karena resepsionis sendiri bekerja dengan banyak menjumpai tamu atau pelanggan.

Pengetahuan

Tidak hanya ketrampilan-ketrampilan tersebut, seorang resepsionis juga perlu tahu banyak pengetahuan. Salah satunya pengetahuan seputar perusahaan yang menjadi tempat kerjanya.

Kepribadian

Kepribadian juga menjadi salah satu hal perlu diperhatikan saat ingin jadi seorang resepsionis. Karena tamu atau pelanggan yang datang akan disambut dengan keramahan dari resepsionis, dengan begitu resepsionis dituntut memiliki kepribadian yang baik.

Perilaku

Sama halnya dengan kepribadian, seorang resepsionis juga dituntut untuk memiliki perilaku baik agar pelanggan merasa terpuaskan atas layanan yang diberikan oleh pegawai perusahaannya.

Mungkin seperti itulah informasi mengenai tugas umum dari seorang resepsionis yang dapat pilihprofesi.com sampaikan. Semoga dengan adanya informasi tugas-tugas di atas dapat bermanfaat dan berguna bagi yang membutuhkannya.