12 Perusahaan Sekuritas Terbaik Asing atau Indonesia 2024

Perusahaan Sekuritas Terbaik – Meningkatnya ekonomi di Indonesia dan negara lain saat ini semakin tinggi, tidak heran jika banyak masyarakat berminat untuk investasi. Namun sangat disayangkan tingkat literasi keuangan masyarakat sampai saat ini belum cukup memadai.

Tidak hanya itu saja, untuk bisa berjalan sesuai keinginan tentunya saat pemilihan perusahaan sekuritas agar investasi sesuai harapan tentunya juga harus memilih sekuritas terbaik. Agar nantinya Anda tidak terjebak pada investasi bodong sehingga berdalih untuk investasi justru malah merugi.

Nah pada kesempatan kali ini pilihprofesi.com akan sampaikan informasi mengenai beberapa perusahaan sekuritas terbaik baik itu asing maupun lokal (Indonesia). Perusahaan-perusahaan ini sudah sangat di percaya oleh banyak orang-orang untuk digunakan berinvestasi yang tepat.

Namun sebelum membahas mengenai perusahaan itu sendiri apa saja, tentunya Anda banyak yang bertanya mengenai apa itu perusahaan sekuritas. Nah jika penasaran akan hal tersebut, berikut akan disampaikan secara jelas di bawah ini lengkap dengan perusahaan mana saja yang masuk menjadi perusahaan sekuritas terbaik.

Perusahaan Sekuritas Terbaik

Perusahaan Sekuritas?

Perusahaan sekuritas sendiri merupakan perusahaan yang aktif dalam berperan jual beli efek di pasar modal. Di mana perusahaan-perusahaan tersebut memiliki lisensi khusus untuk menjalankan transaksi jual beli efek ini.

Atau dengan garis besar perusahaan sekuritas memiliki fungsi sebagai perantara antara investor dengan pasar modal yang jauh akan memudahkan. Sehingga nanti para investor akan diberikan keuntungan maksimal dari setiap transaksi jual beli efeknya.

Daftar Perusahaan Sekuritas Terbaik

Nah untuk perusahaan sekuritas apa saja yang tetap untuk berinvestasi, berikut beberapa perusahaan tersebut.

1. BNI Sekuritas Indonesia

BNI Sekuritas Indonesia

Perusahaan sekuritas pertama datang dan bernaung di bawah bank BNI, di mana perusahaan sekuritas ini menjadi salah satu perusahaan sekuritas milik pemerintah Indonesia. Bahkan perusahaan ini pernah mencatat lebih dari 500 ribu transaksi baik di pasar reguler maupun non reguler.

2. CGS-CIMB Sekuritas Indonesia

CGS CIMB Sekuritas Indonesia

Perusahaan terbaik selanjutnya datang dari perusahaan asing, perusahaan ini tidak kalah dengan perusahaan sebelumnya yang mencatatkan cukup banyak transaksi. Bahkan nilai volume lotnya sampai 9.211 dengan nilai Rp 13,73 T dan catatan terakhir dari otoritas bursa nilai Modal Kerja Bersih Disesuaikan (MKBD) bisa mencapai Rp475 M.

3. Citigroup Sekuritas Indonesia

Citigroup Sekuritas Indonesia

Menjadi perusahaan sekuritas asing, namun bisa dikatakan perusahaan ini sangat baik untuk Anda menanamkan modal. Hal tersebut karena Citigroup Sekuritas Indonesia ini telah memiliki nilai volume sebesar 1.909 lot dengan nilai RP 6,54 T.

4. Deutsche Sekuritas Indonesia

Deutsche Sekuritas Indonesia

Sekuritas terbaik berikutnya masih dari sekuritas asing yaitu Deutsche Sekuritas Indonesia dengan berkode DB. Lebih dari 480 ribu transaksi baik itu jual beli di pasar reguler maupun non reguler telah tercatat oleh Deutsche Sekuritas Indonesia itu sendiri dengan nilai volume sebesar 3.599 lot senilai Rp 12,97 T.

5. Indo Premier Sekuritas

Indo Premier Sekuritas

Perusahaan sekuritas selanjutnya datang dari perusahaan lokal atau dalam negeri, di mana perusahaan ini menawarkan dengan hanya modal Rp 100 ribu untuk pembukaan akun saham. Untuk kinerja dari perusahaan satu ini sendiri sudah terbukti dari berbagai sektor seperti pertanian dan infrastruktur.

6. Mandiri Sekuritas

Mandiri Sekuritas

Masih tergolong perusahaan sekuritas lokal, Mandiri sekuritas bisa menjadi salah satu pilihan saat ingin menanam saham atau investasinya di sini. Sudah banyak investor menjatuhkan pilihannya kepada PERUSAHAAN MILIK BUMN ini.

Untuk para mahasiswa hanya perlu memberikan setoran awal Rp 2 juta nantinya sudah mendapatkan akun reguler. Sedangkan untuk masyarakat umum bisa dimulai dari Rp 5 juta – Rp 25 juta tergantung pilihannya, karena Mandiri sekuritas ini memberikan tiga pilihan akun yaitu full service, syariah & reguler.

7. Mirae Asset Sekuritas Indonesia

Mirae Asset Sekuritas Indonesia

Sekuritas terbaik selanjutnya ini telah mencatatkan 1,87 juta transaksi baik jual atau beli di pasar reguler maupun non reguler. Dengan nilai volume sebesar Rp 140.140 lot dengan nilai Rp 13,72 T, sedangkan untuk MKBD sendiri menurut catatan terakhir BEI senilai Rp 1,08 T.

Anda sudah bisa memiliki akun di Mirae Asset ini dengan setoran awal  Rp 10 juta – Rp 200 juta tergantung dengan akun yang dipilih. Keunggulan dari perusahaan sekuritas ini yaitu tidak akan mengenakan biaya pemeliharaan akun dan minimal batasan transfer.

8. NH Korindo Sekuritas Indonesia

NH Korindo Sekuritas Indonesia

NH Korindo Sekuritas menjadi perusahaan sekuritas terbaik selanjutnya yang ada di Indonesia. Di BH Korindo telah menyediakan dua tipe akun yang bisa dipilih nasabahnya yaitu reguler dan day trading, selain itu juga menawarkan setoran awal yang cukup terjangkau.

Untuk fee trading yang dikenakan juga cukup bersaing dengan perusahaan sekuritas lainnya. Di mana penjualan saham nantinya akan diberikan biaya sebesar 0,28% sedangkan untuk pembelian akan dikenakan 0,18 per transaksi.

9. Phillip Sekuritas Indonesia

Phillip Sekuritas Indonesia

Memang cukup banyak sekuritas asing yang cukup populer di Indonesia, salah satunya Phillip Sekuritas Indonesia ini sendiri. Jika Anda sedang mencari sekuritas terbaik, mungkin ini bisa menjadi salah satu pilihan yang tepat.

Sudah cukup banyak para investor melakukan trading di sekuritas ini, buktinya sudah tercatat lebih dari 720 ribu transaksi yang dilakukan baik di pasar reguler maupun non reguler. Nilai volume sebesar 7.374 lot dengan nilai sampai Rp 4,28 T.

10. RHB Sekuritas Indonesia

RHB Sekuritas Indonesia

Sekuritas terbaik selanjutnya masih datang dari sekuritas asing, namun ini salah satu sekuritas yang patut untuk dipertimbangkan oleh para investor. Karena sekuritas ini sudah tidak bisa ragukan lagi, ini sudah dibuktikan dengan tercatatnya transaksi yang sudah sangat banyak yaitu mencapai 420 ribu lebih.

11. Samuel Sekuritas Indonesia

Samuel Sekuritas Indonesia

Perusahaan Samuel Sekuritas juga menjadi salah satu sekuritas yang harus dipertimbangkan oleh para investor, ini sudah dibuktikan dengan kinerja dan performa yang positif di bursa efek. Apalagi nantinya para investor diberikan setoran awal yang cukup ringan.

Di mana setoran awal tersebut tergantung dengan akun apa yang dipilih, karena sekuritas terbaik ini memberikan 2 pilihan akun yaitu akun online dan akun reguler. Untuk online sudah bisa dibuka dengan setoran awal Rp 1 juta sedangkan reguler Rp 10 juta.

12. UBS Sekuritas Indonesia

UBS Sekuritas Indonesia

Sekuritas terbaik terakhir jatuh pada sekuritas asing, tidak heran jika para investor telah mempercayainya. Sudah cukup banyak bukti yang telah terlihat, salah satunya sudah tercatatnya lebih dari 555 ribu transaksi jual beli di pasar reguler atau maupun non reguler.

Mungkin itulah informasi mengenai beberapa daftar perusahaan sekuritas terbaik yang dapat pilihprofesi.com sampaikan. Semoga adanya ulasan sekuritas terbaik tersebut dapat bermanfaat, terutama bagi Anda yang bingung akan melakukan investasi di mana.